26 Korban Longsor di Nganjuk Ditemukan, 9 Orang Tewas

26 Korban Longsor di Nganjuk Ditemukan, 9 Orang Tewas
Proses evakuasi korban longsor di Nganjuk, Jawa Timur. Foto: antara

Sementara itu, 10 orang yang masih dinyatakan hilang, masing-masing bernama Muryanto, Yono, Yatini, Darimun, Muryam, Sunarsih, Prasetyo, Rama, Dimas, dan Rehan.

Kantor SAR Surabaya mengerahkan sebanyak dua tim untuk membantu upaya pencarian para korban bencana tersebut.

Hari menjelaskan sebanyak dua tim operasi yang beranggotakan 15 orang penyelamat dari Kantor SAR Surabaya dan Pos SAR Trenggalek dikerahkan ke lokasi longsor dengan sejumlah peralatan SAR pendukung.

"Selain personel penyelamat dan penolong terlatih, Kantor SAR Surabaya juga mengerahkan satu unit alat berat berupa eskavator untuk mempermudah upaya pencarian terhadap para korban tanah longsor yang belum ditemukan," katanya. (antara/jpnn)

Sebanyak 26 korban yang tertimbun longsor di Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur, sudah dievakuasi tetapi masih ada 10 korban yang belum ditemukan


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News