26 Perusahaan Penerbangan Terancam Bangkrut
Rabu, 10 Juni 2009 – 14:27 WIB

26 Perusahaan Penerbangan Terancam Bangkrut
JAKARTA - Krisis global yang mulai terjadi pada 2008 ikut berdampak pada dunia bisnis airlines (perusahaan penerbangan). Diperkirakan, ada 26 airlines yang saat ini terancam bangkrut karena tingginya biaya operasional.
Menurut Direktur Utama (Dirut) Garuda Indonesia, Emirsyah Satar, krisis penerbangan memang sudah mulai terjadi sejak 2008. Ini ditandai dengan menurunnya kargo hingga 50 persen, sebagai load factor, sementara kebutuhan fuel (bahan bakar) justru meningkat.
"Di Garuda sendiri, meski jumlah penumpang meningkat, tapi dari segi persentase mengalami penurunan 1,6 persen dibanding tahun 2007 lalu yang sebesar 1,7 persen," ujar Emirsyah, dalam rapat dengar pendapat (RDP) dengan Komisi XI DPR RI, Rabu (10/6).
Khususnya lagi pada saat Lebaran, lanjut Emirsyah, rata-rata airlines mengalami penurunan tingkat isian penumpang hingga 17 persen. Padahal sebelumnya, di masa-masa itu airlines justru mengalami 'panen'.
JAKARTA - Krisis global yang mulai terjadi pada 2008 ikut berdampak pada dunia bisnis airlines (perusahaan penerbangan). Diperkirakan, ada 26 airlines
BERITA TERKAIT
- Masyarakat tak Perlu Ragu Bertransaksi Emas Secara Digital di Pegadaian
- Harga Emas Antam Hari Ini Sabtu 19 April 2025: Tetap Stabil di Rp 1,965 Juta Per Gram
- BPKH Catat Kinerja Positif 2024, Indra Gunawan: Lampaui Target Dana Kelolaan
- Update Harga Emas Antam Hari Ini, Sabtu 19 April 2025, Stabil
- Keren! Plywood dan Blockboard Asal Temanggung Rambah Pasar Jepang dan Korea Selatan
- Pelindo Batasi Kontainer yang Masuk ke Pelabuhan Tanjung Priok