27 Organisasi Relawan Jokowi-JK Bergabung

jpnn.com - JAKARTA -- Kurang lebih 27 organisasi yang menjadi relawan empat partai pengusung pasangan calon presiden dan wakil presiden Joko Widodo-Jusuf Kalla bergabung dalam Pusat Informasi Relawan (PIR) Jokowi-JK.
PIR pun siap untuk memenangkan pasangan yang diusung PDIP, Nasdem, PKB dan Hanura tersebut pada pemilihan presiden 2014 mendatang.
"Kalangan muda NasDem dan relawan lainnya berinisiatif untuk mendirikan wadah yang dinamakan Pusat Informasi Relawan Jokowi-JK," ujar Koordinator Pusat Informasi Relawan, Martin Manurung di Kantor DPP Partai Nasdem, Rabu (21/5).
Martin mengatakan saat ini memang banyak masyarakat yang memulai inisiatif membentuk tim relawan demi memenangkan Jokowi - JK.
Kendati masing-masing tim memiliki pola dan metode untuk memenangkan, namun Martin melanjutkan, belum ada wadah yang menjadi fasilitator serta mediator komunikasi itu. Karena itulah PIR didirikan.
Panel Barus seorang relawan mengatakan bahwa PIR akan menjadi wadah pengumpulan dan pertukaran informasi antar tim relawan Jokowi-JK. Nantinya, kata dia, PIR juga akan mensupply informasi terbaru mengenai visi-misi, gagasan program kerja, jadwal kampanye dan konten propaganda positif. Tak hanya itu, Panel menambahkan, PIR juga menerima dan mengumpulkan informasi kegiatan tim relawan yang akan, sedang dan telah dilakukan.
"Ini semua dalam dalam rangka pemenangan Jokowi-JK," pungkasnya. (boy/jpnn)
JAKARTA -- Kurang lebih 27 organisasi yang menjadi relawan empat partai pengusung pasangan calon presiden dan wakil presiden Joko Widodo-Jusuf Kalla
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur
- 165 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek saat Libur Panjang 2025
- ISNU Gelar Fun Walk dan Menanam Satu Juta Pohon untuk Masa Depan Bumi