27 Tahun Menikah, Inul Daratista Bagikan Tips Harmonis
Senin, 18 Juli 2022 – 14:52 WIB
jpnn.com, JAKARTA - Pasangan Inul Daratista dan Adam Suseno telah membina rumah tangga selama 27 tahun.
Meski sudah puluhan tahun menikah, tetapi keduanya tetap terlihat mesra.
Biduk rumah tangga Inul dan Adam pun terbilang harmonis.
Wanita 43 tahun itu lantas membocorkan rahasia di balik pernikahannya tersebut.
"Kami sih sekarang intinya bisa menerima kekurangan masing-masing," ujar Inul Daratista di kawasan Jatinegara, Jakarta Timur, Senin (18/7).
Menurutnya, kelebihan pasangan merupakan bonus. Namun, terpenting mereka bisa menerima kekurangan satu sama lain.
Tak hanya itu, pelantun Buaya Buntung tersebut menuturkan saling memaafkan merupakan kunci penting.
"Saling memaafkan, sudah sih intinya itu saja," ucap Inul Daratista.
Pasangan Inul Daratista dan Adam Suseno telah membina rumah tangga selama 27 tahun.
BERITA TERKAIT
- Soroti Kasus Kekerasan Seksual Diselesaikan Lewat Pernikahan, Sahroni: Logika Keliru
- Muzz Gelar Acara Singles Mingle untuk Jomblo Muslim di Jakarta
- Belum Mau Buka-Bukaan Soal Rencana Pernikahan, Harris Vriza Minta Didoakan
- 10 Tahun Pernikahan dengan Donita, Adi Nugroho: Happy lah, Pokoknya
- Jokowi Hadiri Pernikahan Putra Bungsu Ketua umum ReJO Darmizal
- Tren Pernikahan Menurun, Prilly Latuconsina Soroti Wanita Mapan