285 Peserta Magang Dikirim ke Luar Negeri
Selasa, 03 Juli 2012 – 18:50 WIB

Menakertrans Muhaimin Iskandar saat melepas peserta magang ke luar negeri, Selasa (3/7). Foto : Ukon Sukanda/Indopos/JPNN
JAKARTA - Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Kemenakertrans) memberangkatkan 285 orang peserta magang ke beberapa perusahaan di luar negeri. Yakni ke Jepang sebanyak 237 orang, Australia 12 orang, dan ke Singapura sebanyak 36 orang. “Pemerintah siap memfasilitasi lebih banyak peserta magang kerja di perusahaan-perusahaan di luar negeri terutama ke Jepang. Apalagi perusahaan-perusahaan Jepang telah bangkit dari krisis dan siap menerima peserta magang kembali,” ungkap Muhaimin di Gedung Kemenakertrans, Jakarta, Selasa (3/7).
Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Menakertrans) Muhaimin Iskandar mengatakan, program pemagangan di perusahaan-perusahaan di luar negeri ini merupakan langkah pemerintah untuk menyiapkan tenaga kerja yang matang dan sesuai dengan kebutuhan perusahaan.
Perusahaan-perusahaan luar negeri diprioritaskan untuk kejuruan di bidang industri, otomotif, tekstil, listrik, manufaktur, mesin dan bangunan.
Baca Juga:
JAKARTA - Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Kemenakertrans) memberangkatkan 285 orang peserta magang ke beberapa perusahaan di luar negeri.
BERITA TERKAIT
- Arus Mudik Lebaran Lancar, Anggota DPR Apresiasi Kerja Keras Korlantas Polri
- Peziarah TPU Karet Bivak Terus Berdatangan Meski Hujan
- Libur Lebaran, Pantai Selatan Bantul Dipadati Ribuan Wisatawan dari Berbagai Daerah
- Prabowo Bakal Lepas Misi Kemanusiaan ke Myanmar 3 April
- Kiprah Mukti Juharsa Berantas Jaringan Narkotika Internasional Berujung Promosi Jadi Irjen
- Mudik Lebaran 2025, 1,9 Juta Kendaraan Keluar Jakarta Hingga 1 April 2025