285 Ribu Guru dan Kepsek Bakal Dilatih Kurikulum 2013
jpnn.com - DEPOK - Sebanyak 285 ribu guru dan kepala sekolah akan diberikan pelatihan kurikulum 2013 (K-13). Pelatihan ini akan diberikan oleh instruktur K-13 tingkat provinsi.
"Jadi jenjang pelatihannya narasumber nasional memberikan pelatihan kepada instruktur nasional. Kemudian instruktur nasional melatih instruktur provinsi. Selanjutnya instruktur provinsi melatih seluruh guru dan kepsek," terang Dirjen Pendidikan Dasar dan Menengah Kemendikbud Hamid Muhammad, Minggu (20/3).
Metode pelatihannya berbasis aktivitas dan kelompok-kelompok. Nantinya ,guru dan kepsek akan berinteraksi dengan instruktur. "Jadi peserta tidak sekadar mendengar dan mencatat, tapi lebih aktif lagi," ucapnya.
Adapun total narsum dan instruktur nasional yang terlibat dalam pelatihan K-13 ini adalah 917 orang. Diharapkan, akhir Juni seluruh guru dan kepsek sudah mendapatkan pelatihan K-13 agar pekan ketiga Juli bisa langsung melaksanakan pembelajaran. (esy/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gibran Minta Sistem Zonasi PPDB Dihilangkan, Mendikdasmen: Masih Pengkajian
- Ganesha Operation Award 2024 Jadi Ajang Penghargaan Bagi Pengajar dan Alumni
- INSEAD Business School, Jadikan Kerja Sama FWD Group & BRI Life Sebagai Studi Kasus
- Direksi ASABRI Mengajar Para Mahasiswa Magister Universitas Pertahanan
- Pilih Hotel sebagai Fasilitas Kampus, CEO UIPM Beri Penjelasan Begini
- Eramet & KBF Berikan Beasiswa untuk Mahasiswa Indonesia Timur, Ini Harapan Gubernur Sulut