29 Pelajar dan Pasangan Mesum Terjaring Satpol PP

jpnn.com - BUKITTINGGI — Satuan Kerja Keamanan Ketertiban Kota (SK-4) Kota Bukittinggi mengamankan 29 pelajar yang keluyuran pada saat jam pelajaran berlangsung.
Sebanyak 29 pelajar SMP dan SMA pun diamankan petugas di beberapa tempat tongkrongan, seperti warung internet dan lantai tiga Pasar Banto Trade Center (BTC) Pasar Bawah, Sabtu (17/12).
Selain itu petugas gabungan tersebut juga mengamankan satu pasangan mesum di panti pijit plus-plus di kawasan Jalan Perintis.
“Jadi razia rutin ini awalnya menertibkan pedagang di kawasan Pasar Bawah. Tapi kami menerima laporan warga banyak pelajar di lantai tiga gedung BTC yang keluyuran saat jam pelajaran. Ternyata benar. Bahkan, beberapa pelajar pun berpacaran,” terang Kasat Pol PP Bukittinggi Syafnir.
Sesampai di lantai tiga, sebut Syafnir, laporan warga tersebut ternyata terbukti. Belasan siswa yang memakai seragam terlihat tengah keluyuran.
“Melihat pelanggaran itu, kami langsung amankan mereka tersebut ke dalam mobil Dalmas. Belasan pelajar tersebut juga terdapat beberapa pelajar cewek,” jelas Syafnir seperti diberitakan Padang Ekspress (Jawa Pos Group).
Selain mengamankan belasan pelajar di lantai atap gedung BTC tersebut, petugas juga mendapatkan laporan beberapa siswa tengah bermain game online di sebuah warnet di kawasan Jalan Perintis.
“Kami juga cek informasi tersebut dan ternyata benar, belasan pelajar tangah asyik main game langsung kami amankan. Hingga total seluruh siswa yang kami amankan berjumlah 29 orang,” beber Syafnir.
BUKITTINGGI — Satuan Kerja Keamanan Ketertiban Kota (SK-4) Kota Bukittinggi mengamankan 29 pelajar yang keluyuran pada saat jam pelajaran
- Gang Royal Tambora Jakbar Jadi Lokasi Prostitusi, PSK Pada Kabur
- Harmoni Ramadan, Kebersamaan TNI-Polri di Halaman Mapolda Riau
- BMKG Imbau Waspadai Potensi Banjir Lahar Gunung Lewotobi Laki-Laki
- Tempat Ngabuburit di Pekanbaru yang Asik dan Nyaman, Jangan Lupa ke 'Malioboro' Ya!
- Gubernur Jateng Mengklaim Tanggul Sungai Tuntang Sudah Tertutup Rapat
- CASN Palembang Ancam Demo Bila Menpan-RB Tak Kaji Ulang Penundaan Pengangkatan CPNS-PPPK