3 Cagub Jabar Belum Laporkan Harta Kekayaan
Jumat, 23 November 2012 – 17:49 WIB

3 Cagub Jabar Belum Laporkan Harta Kekayaan
JAKARTA - Pelaksana Tugas (Plt) Direktur Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), Muhammad Najib Wahito mengungkapkan ada tiga calon gubernur (Cagub) Jawa Barat (Jabar) yang belum menyerahkan laporan harta kekayaannya.
Mereka adalah Rieke Diah Pitaloka, Dede Yusuf, dan Irianto Syafiuddin (Yance). Sementara itu, calon wakil gubernur yang belum melaporkan hartanya antara lain Tatang Farhanul Hakim dan Laksamana.
Najib menjelaskan laporan harta kekayaan ini penting karena menjadi syarat pencalonan yang harus dipenuhi. "Yang sudah melapor hartanya ada lima orang," ujar Pelaksana Tugas (Plt) Direktur LHKPN, Muhammad Najib Wahito di Gedung KPK, Jumat (23/11).
KPK mencatat baru dua calon gubernur yang telah melaporkan kekayaannya. Keduanya adalah calon gubernur incumbent Ahmad Heryawan dan calon gubernur independen Dikdik Mulyana Arief Mansur. Sementara itu, calon wakil gubernur yang sudah melaporkan kekayaannya yakni Deddy Mizwar, Teten Masduki dan Cecep Nana Suryana Toyib.
JAKARTA - Pelaksana Tugas (Plt) Direktur Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), Muhammad Najib Wahito mengungkapkan ada tiga
BERITA TERKAIT
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Ahmad Sahroni: Masih Dini untuk Bicara Pilpres
- Sahroni Nilai Pertemuan Sespimmen Polri dengan Jokowi Kurang Pas, Begini Alasannya
- Buka Pendidikan untuk Kader Muda Golkar, Bahlil Sebut Misbakhun Sosok Pemenang
- Irving Siap Cabut Gugatan PSU Pilkada Siak yang Diajukan Wakilnya di Sidang Perdana
- Hari Kartini, Widya Desak Pemulihan Hak Perempuan eks Pemain Sirkus yang Dieksploitasi
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo