3 Cagub NTB Ungkap Strategi Meningkatkan Kesejahteraan Guru Honorer

Cagub NTB nomor urut 3 Lalu Muhammad Iqbal menyatakan bahwa tidak mungkin meningkatkan pendidikan tanpa meningkatkan kesejahteraan anak didik dan tenaga pendidik. Sebab, tegas dia, itu adalah prinsip utama dalam pendidikan.
"Akan tetapi kalau kita lihat, saya rasa ada peluang dalam beberapa tahun ke depan kalau kita menatakelola keuangan pemerintah daerah dengan baik, melakukan efisiensi dalam pengeluaran, hindari pengeluaran-pengeluaran yang di luar kewenangan," ucapnya.
Iqbal berkomitmen meningkatkan pendapatan daerah salam beberapa tahun ke depan agar pemerintah provinsi bisa memberikan perhatian lebih kepada para guru honorer dalam bentuk insentif.
Dia memandang keinginan kuat pemerintah daerah dan legislatif dapat menyelesaikan permasalahan kesejahteraan guru tidak tetap di NTB.
"Namun, di tengah fiskal yang sangat sempit ini kita perlu melakukan in-efisiensi anggaran terlebih dahulu," kata Iqbal. (Antara/jpnn)
3 cagub NTB mengungkap strategi meningkatkan kesejahteraan guru honorer. Simak selengkapnya.
Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi
- Seleksi PPPK Tahap 2 Daerah Ini Bulan Depan, 904 Honorer Memperebutkan 103 Sisa Formasi
- RUU ASN Masuk dalam Tahap Penyempurnaan Naskah Akademik
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Baik, Honorer Silakan Mempersiapkan Diri, Jadwal Tes PPPK Sudah Keluar?
- Jadwal Tes PPPK Tahap 2 Tidak Serentak, Kapan Bisa Cetak Kartu Ujian? Tenang ya
- Sebegini Jumlah Honorer yang Bertarung di Tes PPPK Tahap 2, Ketat
- Lantik 3.344 PPPK & 352 CPNS, Rudy Susmanto Pengin ASN Jadi Agen Perubahan