3 Fakta Menarik Seusai Duel Chelsea vs Liverpool, The Blues Ukir Rekor Baru
jpnn.com - Chelsea dan Liverpool harus berbagi angka satu poin seusai bermain imbang di pekan pertama Premier League musim 2023/24.
Duel Chelsea vs Liverpool di Stamford Bridge, Minggu (13/8/2023) malam WIB, berakhir dengan skor sama kuat 1-1.
The Reds yang menggunakan formasi 4-3-3 bermain agresif sejak awal laga. Terbukti, mereka mampu unggul pada menit ke-18.
Luis Diaz membobol gawang Chelsea yang dikawal Robert Sanchez setelah memanfaatkan umpan terukur Mohamed Salah.
Liverpool, bahkan kembali mencetak gol pada menit ke-19 melalui Mo Salah. Namun, gol itu dianulir karena Salah dianggap berada dalam posisi offside.
Sementara itu, The Blues menyamakan kedudukan lewat bek anyar mereka Axel Disasi pada menit ke-37.
Skor 1-1 bertahan hingga laga usai dan membuat kedua tim harus puas berbagi angka satu poin.
Sejumlah fakta menarik tercipta setelah pertandingan Chelsea vs Liverpool. Apa saja itu? Simak ulasan JPNN.com berikut ini.(opta/jpnn)
Berikut fakta menarik yang tercipta seusai duel Chelsea vs Liverpool di pekan pertama Premier League.
- Crystal Palace vs Arsenal: The Gunners Kembali ke Jalur Kemenangan
- Dinyatakan Positif Doping, Mykhailo Mudryk Membantah Keras
- 10 Pemain Liverpool Menahan Fulham di Anfield
- Guardiola Pastikan Manchester City tidak Beli Pemain Baru di Bursa Transfer Januari 2025
- Astana vs Chelsea: The Blues Menang 3-1, Kukuh di Puncak Klasemen Liga Conference
- Barcelona Menyusul Liverpool, Cek Klasemen Liga Champions