3 Jenazah AirAsia QZ8501 Dievakuasi, Satu Di Antaranya Sangat Mengenaskan

jpnn.com - KOTABARU - Tiga jenazah korban pesawat AirAsia QZ8501 yang ditemukan nelayan di perairan Pulau Maradapan, Kotabaru, Kalimantan Selatan, pagi ini, Sabtu (17/1) dievakuasi lagi dari Bandara Gusti Syamsir Alam Stagen, Kotabaru ke Bandara Juanda, Sidoarjo, Jawa Timur.
Dilaporkan, korban diberangkatkan menggunakan pesawat Casa NC212, skuadron Udara 600 Wing Udara I Pusat Penerbangan TNI Angkatan Laut.
Petugas SAR Pos Kotabaru Muhammad Imam Nazarudin, mengatakan ketiga jenazah, terdiri dari dua perempuan dan satu laki-laki tersebut diterbangkan sekitar pukul 08.05 WITA.
Dari pantauan dan laporan, satu dari tiga jenazah tersebut (maaf) sudah tidak memiliki kepala, kaki dan tangan. Korban yang mengenaskan itu berkelamin perempuan dan masih usia anak-anak. Sedangkan dua jenazah lainnya, laki-laki dan perempuan dewasa. (ant/adk/jpnn)
KOTABARU - Tiga jenazah korban pesawat AirAsia QZ8501 yang ditemukan nelayan di perairan Pulau Maradapan, Kotabaru, Kalimantan Selatan, pagi ini,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah
- Tugas Kantor Komunikasi Presiden Dianggap Tumpang Tindih, Begini Reaksi Mensegneg
- Kader Gerindra di Banggai Minta Polisi Menindak Pelaku Persekusi
- Paus Fransiskus Meninggal, Prabowo: Dunia Kehilangan Sosok Panutan dalam Kemanusiaan
- Mbak Ita bersama Suami Didakwa Terima Suap Rp 9,29 Miliar dari Proyek & Insentif ASN
- Dittipidsiber Bareskrim Turun Tangan Usut Gangguan Sistem Bank DKI