3 Kapolda terkait dengan Kasus Ferdy Sambo? Irjen Dedi Bilang Nanti

jpnn.com - JAKARTA - Kepala Divisi Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo meminta semua pihak tidak berandai-andai soal dugaan keterlibatan tiga Kapolda dalam kasus Irjen Ferdy Sambo.
Dia menyatakan Mabes Polri bakal mendalami dugaan keterlibatan tiga Kapolda terkait perkara mantan Kadiv Propam Polri itu.
"Ya, jangan berandai-andai," kata Dedi di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (5/9).
"Semua harus sesuai fakta. Nanti biar timsus yang bekerja," imbuhnya.
Irjen Dedi Prasetyo. Foto: Ricardo/JPNN
Irjen Dedi menyebutkan nantinya timsus akan memeriksa ketiga Kapolda.
Namun, hingga saat ini para Kapolda penyandang bintang dua yang diisukan terlibat itu belum diperiksa.
"Ya, nanti progresnya dari timsus. Yang jelas belum (diperiksa) sama sekali," kata Dedi.
Irjen Dedi Prasetyo meminta semua pihak tidak berandai-andai soal keterlibatan 3 kapolda dalam kasus Ferdy Sambo.
- Dittipidsiber Bareskrim Turun Tangan Usut Gangguan Sistem Bank DKI
- Lemkapi Minta Pertemuan Sespimmen dengan Jokowi Tak Dipolitisasi
- Transaksi Dana Dugaan Korupsi 2024 Capai Rp 984 T, Sahroni: Lacak dan Sita!
- Dugaan Penyiksaan Pemain Sirkus OCI, Komnas HAM Ungkap Fakta Ini
- Ridwan Kamil Melaporkan Lisa Mariana ke Bareskrim
- Wajah Baru di Polda Jateng, 2 Jenderal Melesat ke Mabes Polri