3 Keponakan Gubernur tak Lulus CPNS
jpnn.com - MAMUJU - Keluarga Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar) , Anwar Adnan Saleh termasuk orang yang kecewa dengan pengumuman hasil seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2013. Sebab, ada tiga keponakan Anwar tidak lulus karena nilainya rendah dibanding peserta lainnya.
"Ada peserta yang tinggal sama saya, termasuk tiga kemenakan saya. Semuanya tidak ada yang lulus," kata Anwar seperti yang dilansir FAJAR (JPNN Group), Sabtu (4/1).
Badan Kepegawaian Daerah Sulbar mengumumkan hasil seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) jalur umum, Jumat (3/1). Peserta yang dinyatakan lulus diminta melapor ke sekretariat BKD Sulbar pada 2-8 Januari 2014. Peserta lulus harus melengkapi beberapa berkas dengan batas waktu hingga 15 Januari 2014.
Anwar memastikan pengumuman yang dilakukan BKD Sulbar sudah sesuai dengan hasil kerja para peserta dan tidak ada yang bisa mengubah hasil pemeriksaan panitia seleksi nasional. "Begitu selesai tes, peserta sudah ketahui nilainya," ujarnya.
Diakui pula Anwar bahwa jelang pengumuman ia sering dihubungi oleh beberapa orang. Kata dia, tujuannya untuk meminta bantuan agar bisa diluluskan.
"Saya hanya katakan itu tergatung nilainya," pungkasnya. (sap/awa/jpnn)
MAMUJU - Keluarga Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar) , Anwar Adnan Saleh termasuk orang yang kecewa dengan pengumuman hasil seleksi Calon Pegawai Negeri
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku
- Korban Kedua Perahu Getek Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Meninggal Dunia
- 2 Lansia yang Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
- Tabung Gas Meledak di Cilincing, 3 Warga Terluka
- Gunung Marapi Erupsi Lagi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 1.000 Meter
- Suami Istri Ditemukan Tewas di Saluran Irigasi, Polisi Beberkan Fakta