3 Konsep Modifikasi Honda PCX, Awas Pangling!

3 Konsep Modifikasi Honda PCX, Awas Pangling!
3 konsep modifikasi Honda PCX. Foto: AHM

jpnn.com, JAKARTA - Bagian dari dukungan dan wadah kreativitas para modifikator di Indonesia, PT Astra Honda Motor (AHM) menggelar Honda Dream Ride Project 2019.

Kontes modifikasi motor tersebut melibatkan tiga modifikator berbakat pemenang Honda Modif Contest 2018. Ketiganya diadu untuk memodifikasi Honda PCX.

BACA JUGA: Honda ADV150 Diklaim Memiliki Torsi Lebih Nendang dari PCX

Event yang digelar selama periode April – Agustus 2019 diikuti oleh Muhammad Fiqhi Wahyu Pramana, pemenang kategori National Champion Matic & Cub, Law A San, juara kategori National Champion Free For All, dan I Putu Tony Hadi Putra sebagai pemenang kategori National Champion Sport.

3 Konsep Modifikasi Honda PCX, Awas Pangling!

Fiqhi menawarkan konsep modifikasi Honda PCX150 ala Cafe Racer. Sedangkan Law A San coba menerapkan modifikasi bertema Bagger. Sementara Tony percaya diri dengan mengadopsi genre Adventure.

Hasil karya modifikasi yang telah selesai digarap para modifikator, diuji kenyamanan dan keamanan berkendaranya di jalanan Solo, Jawa Tengah (26/8) lalu.

3 Konsep Modifikasi Honda PCX, Awas Pangling!

Honda Dream Ride Project 2019 menantang 3 modifikator pemenang Honda Modif Contest 2018 untuk memodifikasi Honda PCX dalam konsep terbaik.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News