3 Pemain Baru Borneo FC Bukan 'Kaleng-kaleng', Asli Top Markotop!
"Kami sudah amankan jasa Rifad Marasambessy untuk menambah kekuatan Borneo FC di sisi bek kanan. Semoga dia bisa langsung memberi dampak untuk permainan kami," ujar Farid.
Ia juga menjelaskan proses kepindahan pemain berusia 21 tahun itu ke Borneo FC berjalan dengan lancar dan tanpa kendala.
Nantinya, kata dia, Rifad akan bergabung bersama Borneo FC saat sudah tiba dari tugas membela Timnas Indonesia di ajang kualifikasi Piala Dunia 2022.
Sedangkan, Safrudin Tahar juga dipercaya untuk menambah kekuatan lini pertahanan Pesut Etam, apalagi pemain 27 tahun itu sudah diakui kemampuan dan pengalamannya sebagai bek.
"Ini melengkapi kepingan kami di lini belakang. Sekaligus kebutuhan tim akan pemain berpengalaman."
"Apalagi, Tahar bisa bermain di posisi mana pun di lini belakang. Terutama, dia fasih bermain di posisi bek sayap kiri dan kanan," kata Farid.(Antara/jpnn)
Tiga pemain baru Borneo FC bukan kaleng-kaleng alias pemain sembarangan, asli top markotop.
Redaktur & Reporter : Ken Girsang
- Target Persib Bandung Pertahankan Unbeaten saat Jamu Borneo FC
- Persib Vs Borneo FC: Tamu Datang dengan Kekuatan Komplet
- Persib Bandung Vs Borneo FC: Ini GBLA, Bukan Jalak Harupat
- Borneo FC Siap Tebar Ancaman saat Menghadapi Persib di Stadion GBLA
- Ambisi Ciro Alves Bantu Persib Menaklukan Borneo FC
- Bojan Hodak: Persib Masih Adaptasi Lapangan GBLA Menjelang Laga Kontra Borneo FC