3 Pemain Keturunan Belanda Belum Bisa Bela Timnas Indonesia di Piala AFF U-19, Ini Penyebabnya

"Untuk kali ini, memang saya mau langsung mengecek kemampuan mereka. Saya memanggil mereka untuk melihat performanya," kata Shin.
Sementara soal satu nama keturunan lain yang rencananya akan dipanggil juga untuk memperkuat timnas U-19 yakni Ivar Jenner, Shin belum dapat memberikan kabar pasti.
"Belum ada kabar terbaru. Belum ada tambahan pemain luar negeri lain untuk datang ke sini," ujar juru taktik asal Korea Selatan itu.
Piala AFF U-19 2022 akan digelar pada 2-15 Juli 2022 dilaksanakan di dua wilayah Indonesia yakni Jakarta dan Bekasi.
Pada turnamen itu, Indonesia berada di Grup A bersama Myanmar, Thailand, Vietnam, Brunei Darussalam dan Filipina.
Pertandingan pertama Indonesia di turnamen itu bergulir pada Sabtu (2/7) melawan Vietnam di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, mulai pukul 20.30 WIB.
Baca Juga: Inilah Tampang Mbak Rina, Dia Akhirnya Ditangkap di Rumah Orang Tua, Duh Malunya
Meski tak dapat tampil di Piala AFF U-19, nama-nama pemain luar negeri tersebut dapat berkompetisi di Piala Dunia U-20 tahun 2023.(antara/jpnn)
Tiga pemain keturunan calon naturalisasi yakni Jim Croque, Max Christoffel, dan Kai Boham mengikuti TC Timnas U-19 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Selasa.
Redaktur & Reporter : Budianto Hutahaean
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI
- Jadi Wapres Federasi Sepak Bola Korsel KFA, Shin Tae Yong Singgung Hasil Timnas U-17
- Shin Tae Yong Ditunjuk Menjadi Waketum Federasi Sepak Bola Korsel
- Timnas Indonesia Gemilang di Piala Asia U-17, Nova Arianto Bicara Soal Harapan
- Target PSSI Setelah Timnas Indonesia Masuk Ranking 123 FIFA
- PSSI Identifikasi Pria yang Merebut Jersei Marselino dari Anak Kecil, Hukuman Berat Menanti