3 Pengunjung Konser di Ancol Tewas Diduga Overdosis

3 Pengunjung Konser di Ancol Tewas Diduga Overdosis
3 Pengunjung Konser di Ancol Tewas Diduga Overdosis

JAKARTA – Tiga pengunjung konser yang menghadirkan Disc Jockey dari luar negeri di Ancol, Jakarta Pusat, Minggu (16/3) dinihari tewas karena diduga mengalami overdosis narkoba yang dicampur dengan minuman keras jenis Vodka.
        
Kabid Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Rikwanto menjelaskan, awalnya sekitar pukul 5.00, Minggu (16/3), kepolisian mendapatkan informasi adanya korban meninggal dunia diduga karena overdosis di Rumah Sakit Mitra Kemayoran, Jakarta Pusat.
        
“Selanjutnya kami mengecek kebenaran informasi tersebut dan setelah kami mengecek ke RS Mitra Kemayoran kami mendapati korban sudah meninggal dunia,” kata Rikwanto, Minggu (16/3) kepada wartawan.
        
Ketiga korban itu, kata Rikwanto, adalah  Isti Rahmawati (19), warga Depok, Jawa Barat, Chua Wen Hu (17) Warga Negara Asing asal Singapura, serta Ricky Maahir Muhamad (18), warga Jakarta Barat.
        
Kabid menambahkan, berdasarkan keterangan yang didapatkan diduga para korban mengkonsumsi barang berbahaya atau narkotika sebelum masuk Tempat Kejadian Perkara. Kemudian di TKP, kata Kabid,  para korban mengkonsumsi Vodka atau miras lainnya.
        
Rikwanto menjelaskan pihaknya sudah mengamankan barang bukti berupa gelang tanda masuk consert warna gold, pakaian, bra, celana dalama, kain kassa sweap mulut dan serta sample cairan dari lambung.
        
Dia menegaskan bahwa sebelum acara dimulai Sat Narkoba telah melakukan imbauan kepada para pengunjung dan telah memasang spanduk atau banner anti narkoba di lokasi acara.

Selain itu Polres Jakarta utara juga telah melakukan pemeriksaan barang bawaan pengunjung dan melakukan sweeping. “Dari hasil sweeping diamankan satu orang dan saat ini masih dalam pengembangan kasusnya,” ungkap bekas Kapolres Klaten, Jawa Tengah, itu. (boy/jpnn)


JAKARTA – Tiga pengunjung konser yang menghadirkan Disc Jockey dari luar negeri di Ancol, Jakarta Pusat, Minggu (16/3) dinihari tewas karena


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News