3 Perampok Spesialis Minimarket Ini Disikat Anak Buah AKBP Yudha Satria

jpnn.com, SERANG - Personel Polres Serang menangkap tiga dari empat perampok spesialis minimarket di Desa Panunggulan, Kecamatan Tunjung Teja, Kabupaten Serang.
Komplotan perampok spesialis minimarket itu sudah beberapa kali melakukan aksinya di tempat yang berbeda.
Ketiga perampok itu berinisial E, Y, dan R. Saat melakukan aksinya, mereka merusak pintu dan juga CCTV minimarket.
"Mereka sudah melakukan lebih dari satu kali dan untuk kasus tersebut ditangani oleh wilayah hukum Polres Lebak,” kata Kapolres Serang AKBP Yudha Satria dalam siaran pers, Minggu (13/2).
Untuk aksinya yang terakhir, para pelaku mengincar Alfamart di Desa Panunggulan.
Mereka membongkar satu brankas berisikan uang sekitar Rp 73 juta, sejumlah rokok, serta kosmetik dengan berbagai merek.
“Mereka membobol dengan menggunakan obeng dan linggis, kemudian merusak CCTV yang ada. Yang berhasil kami tangkap ada tiga, sementara satu orang masih DPO," beber AKBP Yudha.
Perwira menengah Polri itu menerangkan anak buahnya masih mengejar satu perampok yang kabur itu.
Tiga dari empat perampok spesialis minimarket disikat anak buah Kapolres Serang AKBP Yudha Satria. Begini aksi para pelaku.
- Lemkapi Minta Pertemuan Sespimmen dengan Jokowi Tak Dipolitisasi
- Pencuri Motor Mahasiswa di Ogan Ilir Diringkus Polisi
- Transaksi Dana Dugaan Korupsi 2024 Capai Rp 984 T, Sahroni: Lacak dan Sita!
- Arena Judi Sabung Ayam Digerebek Polisi, Pemain Sudah Tidak di Lokasi
- Terungkap, Ini Alasan Ridwan Kamil Baru Melaporkan Lisa Mariana ke Polisi
- Curi Gardan Mobil Truk, Pria di Banyuasin Ditangkap Polisi