3 Polisi Ini Dipecat Tidak Hormat, Mereka Bikin Malu Institusi Polri

jpnn.com, LABUHANBATU - Tiga orang polisi yang bertugas di Polres Labuhanbatu, Polda Sumatera Utara dipecat lantaran bikin malu institusi Polri.
Dua dari tiga oknum polisi dipecat lantaran terlibat penyalahgunaan narkoba.
Sementara satunya lagi dipecat setelah melakukan pelanggaran disiplin berupa desersi.
Kapolres Labuhanbatu AKBP Anhar Arlia Rangkuti mengatakan ketiga oknum polisi itu dipecat tidak hormat.
Mereka masing-masing atas nama Aiptu Abdola, Aipda Tedy Wirawan, dan Brigadir Wansepna Hendra.
"Personel yang desersi adalah Aiptu Abdola, sementara dua personel lainnya yang terlibat kasus penyalahgunaan narkoba," kata AKBP Anhar di Labuhanbatu, Sabtu (27/11).
Perwira menengah Polri itu menjelaskan pemecatan ketiga polisi itu membuktikan Polri dalam hal ini Polres Labuhanbatu tidak pandang bulu dalam menegakkan hukum.
AKBP Anhar menyatakan bakal menindak tegas oknum polisi yang melanggar, terlebih jika tindakan mereka merugikan masyarakat dan mencoreng nama institusi Polri.
Kapolres Labuhanbatu AKBP Anhar Arlia Rangkuti pecat tiga anggotanya yang bikin malu institusi Polri. Begini kelakuan tiga polisi yang dipecat tidak hormat itu.
- Eks Plt Kadisdik Madina Sumut Ahmad Gong Matua Dituntut 8 Tahun Penjara
- Demonstran Penolak RUU TNI di DPR Dibubarkan Paksa Aparat
- Prancis Apresiasi Polres Tanjung Priok Tangkap Pelaku Pembegalan Warganya
- PP Hima Persis Desak Usut Tuntas Kasus Penembakan Kepada 3 Anggota Polri
- Koalisi Masyarakat Sipil Soroti Perluasan Kewenangan TNI Setelah Penembakan 3 Polisi di Lampung
- Asyik Menimbang Sabu-Sabu, 3 Pemuda Diringkus Polisi