3 PR Besar Bomber Persebaya Surabaya Amido Balde

jpnn.com, SURABAYA - Penyerang Persebaya Surabaya Amido Balde memiliki pekerjaan rumah (PR) besar untuk meningkatkan performanya di atas lapangan.
Salah satu tugas yang harus dikerjakan mantan pemain Celtic FC itu ialah membenahi kondisi fisik.
Dia terlihat belum berada dalam kondisi prima saat membantu Persebaya menekuk Persinga Ngawi dengan skor 8-0 pada babak 32 besar Piala Indonesia 2018.
Meski mencetak empat gol, tetapi Balde terlihat malas turun dalam laga yang dihelat di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (16/2).
PAGI-PAGI PAS BANGET BACA BERITA INI: Persebaya Gunduli Persinga, Djanur Soroti Fisik Amido Balde
Pelatih Persebaya Djadjang Nurdjaman pun tidak menampik fakta bahwa Balde belum fit 100 persen.
Hal itulah yang membuat Djadjang memasukkan Hidayat untuk menggantikan Balde pada menit ke-72.
“Kondisi fisiknya memang belum prima,” kata pelatih yang karib disapa Djanur itu.
Penyerang Persebaya Surabaya Amido Balde memiliki pekerjaan rumah (PR) besar untuk meningkatkan performanya di atas lapangan.
- Begini Siasat Pelatih Persebaya Menyambut Libur Lebaran
- Klasemen Liga 1 2024/2025 Persebaya Bungkam PSM
- PSM vs Persebaya: Juku Eja Kena Terkam Bajul Ijo
- Jadwal Persebaya vs Persib, David da Silva Bicara Memori Baik
- Berikut Jadwal Lengkap Liga 1 Pekan ke-25, Ada Persebaya vs Persib
- Paul Munster Ungkap Awal Petaka Kekalahan Persebaya dari Persib, Juga Singgung Wasit