3 Ramuan Alami yang Ampuh Menurunkan Gula Darah Tinggi

Senyawa alami dalam ginseng bisa membantu mengatur penyerapan glukosa dalam tubuh sehingga mencegah gula darah melonjak tiba-tiba.
Penelitian lain yang diterbitkan dalam Journal of Medicinal Plants Research menunjukkan khasiat ginseng sebagai ramuan alami untuk diabetes.
Baik akar, buah, maupun daun ginseng dari spesies Amerika maupun Asia sama-sama efektif membantu mengendalikan kadar gula darah.
2. Kayu manis
Salah satu penelitian yang mendukung manfaat kayu manis sebagai obat alami diabetes adalah penelitian dari Journal Diabetes Science and Technology.
Peneliti menyebutkan mengonsumsi kayu manis 1, 3, atau 6 gram per hari bagi pasien diabetes tipe 2 dapat menurunkan kadar gula darah.
Kayu manis juga menekan risiko komplikasi diabetes yang berhubungan dengan darah tinggi dan jantung.
3. Kunyit
Kunyit dianggap berpotensi sebagai obat herbal diabetes sebab membantu mengendalikan gula darah.
Dengan mengonsumsi obat tradisional ini, kadar gula darah pengidap diabetes bisa turun hampir 18 persen setelah mengonsumsi 300 mg kunyit dalam bentuk obat herbal per hari.
Ada beberapa ramuan alami yang bisa membantu menurunkan kadar gula darah tinggi dan salah satunya ialah kayu manis serta ginseng.
- Inilah 5 Resep Jamu Pelancar ASI Alami, Solusi Sehat untuk Ibu Menyusui
- Bakar Lemak Perut dengan Minum 5 Teh Rempah Ini
- Perubahan Kecil Mampu Hindarkan Masyarakat dari Bahaya Diabetes
- 7 Khasiat Air Rebusan Daun Alpukat yang Luar Biasa
- Atasi Lonjakan Gula Darah di Pagi Hari dengan 3 Cara Alami Ini
- Cegah Serangan Penyakit Alzheimer dengan Rutin Mengonsumsi 7 Makanan Ini