3 Tahun tak Main Film, Aliando Syarief Bintangi Argantara

jpnn.com, JAKARTA - Aktor Aliando Syarief akhirnya kembali aktif di layar lebar, setelah tiga tahun vakum.
Kini, dia membintangi film Argantara bersama Natasha Wilona.
Film garapan Guntur Soeharjanto itu diadaptasi dari novel best seller karya dari Falistiyana.
"Tiga tahun berarti enggak ketemu film, tahun kemarin main sinetron sekali," ujar Aliando Syarief di kawasan Sudirman, Jakarta Pusat, Sabtu (1/10).
"Perbedaannya cukup jauh, ada perbedaan mental dan nyali lagi untuk mau berperan lagi dan mau ketemu kamera," sambungnya.
Namun, dia mengaku dirinya tak langsung menerima ketika ditawari untuk berperan sebagai Argantara dalam film itu.
Ide cerita yang menarik, akhirnya membuatnya memutuskan berakting di film Argantara.
Akan tetapi, ada proses yang panjang sebelum akhirnya dia memutuskan berakting di layar lebar kembali.
Aktor Aliando Syarief akhirnya kembali aktif ke dunia perfilman setelah tiga tahun vakum.
- Val Kilmer Meninggal, Ini Deretan Film Ikonis yang Dibintanginya
- Sutradara Sam Mendes Ungkap Empat Film Biografi The Beatles
- Lakoni Banyak Adegan Menangis Dalam Film Norma: Antara Mertua dan Menantu, Tissa Biani Cerita Begini
- Asri Welas Syok Beradegan Ranjang dengan Banyak Pria
- Bioskop Baru di BSD City, Bisa Nonton Film hingga Swafoto Bareng Artis Favorit
- Heboh Ifan Seventeen Jadi Direktur Utama, PFN Beri Penjelasan