300 Bus Siap Antar Pemudik Balik ke Bekasi

jpnn.com - BEKASI - Puncak arus balik Lebaran 2014 di Bekasi diprediksikan Sabtu (2/8). Saat ini Terminal Kota Bekasi masih dalam kondisi sepi.
”Sabtu dan Minggu nanti kondisi terminal akan padat,” ujar Kepala UPTD Terminal Kota Bekasi,Teguh Iman Santoso kepada Gobekasi (Grup JPNN), Kamis (31/7).
Masyarakat akan kembali beraktivitas normal mulai pekan depan sehingga sudah harus kembali ke tempat tinggal masing-masing sebelum awal pekan depan. “Buruh pabrik dan PNS mulai masuk Pada Senin tanggal 4 Agustus,” ujarnya.
Menunjang itu, pihaknya mengaku, menyediakan 200 sampai 300 bus beroperasi di Terminal Bekasi.
“Kemungkinan tiga ratus bus akan balik mengantar para pemudik pulang ke Kota Bekasi,” ucapnya.
Seperti diketahui,Terminal Kota Bekasi telah menyiapkan armada mudik antara lain 635 armada bus. Jumlah itu terdiri dari 448 unit Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) dan Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP), 103 bus cadangan, serta 84 unit bus bantuan dari PO Mayasari Bhakti. (sar)
BEKASI - Puncak arus balik Lebaran 2014 di Bekasi diprediksikan Sabtu (2/8). Saat ini Terminal Kota Bekasi masih dalam kondisi sepi. ”Sabtu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku