30.000 Massa Jalan Kaki 57 Kilometer ke Monas
jpnn.com - JAKARTA –Pendukung gerakan nasional pengawal fatwa (GNPF) MUI Bogor Raya dipastikan akan mengikuti jejak umat muslim Kabupaten Ciamis.
Pagi ini (1/12), mereka bakal berjalan kaki sejauh 57 kilometer dari Masjid Raya Bogor ke Monas untuk ikut aksi damai 2 Desember.
”Kurang lebih 30.000 peserta (ikut long march, Red),” ujar Fitrah, koordinator medis dan logistik posko Jakarta GNPF MUI Bogor Raya kepada Jawa Pos, kemarin (30/12).
Massa dari Ciamis lebih dulu memulai long march pada Senin (28/11). Mereka diperkirakan akan sampai Jakarta pada Jumat (2/12).
Sementara massa GNPF MUI Bogor rencananya berangkat pukul 09.00 hari ini.
Perjalanan yang tempuh kurang lebih 9-10 jam. Rombongan yang bakal mengenakan pakaian serba putih dan ikat kepala warna merah putih itu diperkirakan sampai di Jakarta Kamis (1/12) malam atau selepas Isya.
Para peserta dari Bogor akan mengambil rute terpendek. Dari Masjid Raya Bogor, mereka menuju Depok melewati kawasan Cibinong dan Jalan Margonda.
Kemudian ke Jalan Raya Pasar Minggu melewati Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, yang nantinya akan tembus di Menteng dan Monas.
JAKARTA –Pendukung gerakan nasional pengawal fatwa (GNPF) MUI Bogor Raya dipastikan akan mengikuti jejak umat muslim Kabupaten Ciamis. Pagi
- KPK Didesak Dalami Info Pertemuan Abdul Gani Kasuba dan Anak Komisaris Mineral Trobos
- Kutuk Aksi Carok di Sampang, Kiai Nasih Dorong Proses Hukum yang Cepat
- Pj Gubernur Sumut Jajaki Kerja Sama Pendidikan dan Perdagangan dengan Jepang
- Forum Kiai Jakarta Sebut Pernyataan Suswono Bukan Penistaan Nabi Muhammad
- Bang Edi Apresiasi Bareskrim Bongkar Parbrik Narkoba Beromzet Rp 1,5 Triliun
- BAZNAS Salurkan Bantuan Pangan dan Infrastruktur Rp 112, 1 Miliar untuk Palestina