310.219 Honorer Sukses Mendaftar PPPK Guru 2023, Deputi BKN Ungkap Fakta Mengejutkan

jpnn.com, JAKARTA - Sebanyak 310.219 honorer sukses mendaftar PPPK guru 2023. Badan Kepegawaian Negara (BKN) mencatat tepat pukul 00.00 WIB jumlah guru honorer yang membuat akun di SSCASN sebanyak 325.333.
Dari jumlah tersebut yang sudah finalisasi sebanyak 310.219 atau 95,34% telah memfinalkan pendaftaran.
"Sebenarnya tadi malam itu jumlah pelamar pada kebutuhan khusus sudah 95 persen," kata Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian (Sinka) BKN Suharmen kepada JPNN.com, Sabtu (30/9).
Deputi BKN ini menceritakan bagaimana detik-detik sehingga pihaknya memutuskan untuk memperpanjang pendaftaran PPPK guru 2023.
Pada 29 September sekitar pukul 18.00 WIB, jumlah pelamar yang sudah melakukan finalisasi sebanyak 278.135 orang.
Jumlah tersebut meningkat pesat dibandingkan sehari sebelumnya yang hanya 70 ribu orang.
Deputi Suharmen kemudian meminta salah satu direkturnya menghubungi pejabat Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) untuk mengonfirmasi apakah akan diperpanjang atau tidak.
Jika diperpanjang, maka Kemendikbudristek harus mengajukan surat permohonan perpanjangan.
Sebanyak 310.219 honorer sukses mendaftar PPPK Guru 2023, Deputi BKN ungkap fakta mengejutkan.
- 5 Berita Terpopuler: Berita Bikin Panik Honorer, Ribuan CPNS 2024 Jadi Mengundurkan Diri, Waduh
- Kapan Pengangkatan PPPK Paruh Waktu? Kepala BKN Menjawab
- Seleksi Kompetensi PPPK Tahap 2 Masih Mei, Setelah Ini Tidak Ada Lagi
- Pengakuan Honorer Seusai Mengerjakan Soal Tes PPPK Tahap 2, Pertanda Baik
- Pemda Ogah Usulkan Pengangkatan PPPK Paruh Waktu, BKN Pastikan NIP Tidak Diterbitkan
- DPR & MenPAN-RB Fokus Pemindahan ASN ke IKN, Honorer Kecewa