32 Purnawirawan TNI dan Polri Gabung PKS
jpnn.com - JAKARTA - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu melantik 45 anggota Dewan Pakar PKS di Kantor DPP PKS Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan, Selasa (17/10).
Para anggota Dewan Pakar yang dilantik itu berasal dari berbagai kalangan. Sebanyak 32 di antaranya merupakan purnawirawan TNI dan Polri.
Menurut Ketua Fraksi PKS DPR RI Jazuli Juwaini bergabungnya para purnawirawan TNI dan Polri ini kian mengokohkan perjuangan PKS untuk menjaga NKRI dan nasionalisme Indonesia berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.
Dia mengatakan para purnawirawan TNI-Polri ini telah menghabiskan sebagian besar hidupnya untuk menjaga NKRI dan Merah Putih.
"Ketika mereka melabuhkan pilihan politiknya kepada Partai Keadilan Sejahtera tentu kami sangat bersyukur sehingga PKS makin kokoh dan terdepan dalam menjaga NKRI berdasarkan Pancasila dan UUD 1945," kata Jazuli dalam keterangannya, Rabu (18/10).
Anggota DPR Dapil Banten itu mengatakan bahwa hal ini menunjukkan semangat kolaborasi PKS dengan elemen bangsa yang selama ini teruji komitmen dan loyalitasnya kepada negara.
"Kepercayaan mereka adalah amunisi yang akan melipatgandakan semangat nasionalisme kader-kader PKS di seluruh Indonesia," katanya.
Anggota Komisi I DPR itu mengatakan bahwa bergabungnya purnawirawan TNI-Polri ini juga menunjukkan jati diri PKS yang begitu besar menjaga semangat persatuan, kebhinekaan, dan kemajuan bangsa.
Sebanyak 32 purnawirawan TNI-Polri dilantik menjadi anggota Dewan Pakar PKS, pada Selasa (17/10).
- Yanuar Arif Wibowo: Sukseskan Program 3 Juta Rumah, Hapus Utang Pinjol Masyarakat Bawah
- Bawaslu DKI Panggil Lagi Suswono soal Pernyataan Janda Kaya Nikahi Pengangguran
- Anggota Bawaslu Puadi Ingatkan Pengawas Pemilu Jaga Integritas dan Mematuhi UU
- Soal Kunker Perdana Prabowo ke China, Sukamta PKS Singgung Kemerdekaan Palestina
- Ikan PrimaLand
- PKS Gelar Ngobrol Santai Seputar Budaya Bersama Para Seniman