35 Vendor Diperiksa Terkait Dugaan Korupsi Flu Burung
Kamis, 22 November 2012 – 03:21 WIB

35 Vendor Diperiksa Terkait Dugaan Korupsi Flu Burung
Dikatakan Boy, Bareskrim Polri dalam waktu dekat juga akan melanjutkan pemeriksaan terhadap seorang tersangka, Tunggul Sihombing, pejabat pembuat komitmen dalam proyek yang menelan anggaran negara hingga miliaran rupiah itu. Pemeriksaan terhadap tersangka Tunggul dijadwalkan setelah vendor tuntas diperiksa menyeluruh.
Sebelumnya, penyidik pernah memeriksa 44 saksi, 15 orang dari panitia pengadaan barang dan jasa, 15 orang panitia penerima barang, 11 orang tim teknis dari staf PT Bio Farma, Universitas Airlangga, dan vendornya tiga orang.
Selain pemeriksaan, penyidik juga menggeledah PT Biofarma di Pasteur, Bandung, di PT Biofarma Cisarua Bandung, sebuah gudang di Buah Batu, Bandung, dan di sebuah laboratorium di sebuah Univesitas di Surabaya serta kantor Dirjen Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan, Kementrian Kesehatan RI.
Bahkan, penyidik juga menyita sejumlah peralatan produksi vaksin flu burung yang ada di PT Biofarma Pasteur, Bandung, perlatan untuk vaksin flu burung yang ada di Cisarua, Bandung. "Semuanya itu memang akan dijadikan bukti untuk diajukan ke persidangan," pungkas Boy. (ydh)
JAKARTA- Bareskrim Mabes Polri memeriksa saksi-saksi terkait kasus dugaan korupsi di Kementerian Kesehatan RI. Penyidik fokus pada penajaman saksi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Seleksi PPPK Tahap 2, Zamroni: Semoga Semua Honorer Terserap, Amin
- 62 Tahun Berdiri, PAI Tegaskan Komitmen Mencetak Advokat Berintegritas
- Dipastikan Banyak Honorer Gagal Seleksi PPPK Tahap 2, Bagaimana Nasib Mereka?
- BNPB Minta Setiap Daerah Bentuk Forum Pengurangan Risiko Bencana
- Pencari Ikan di Blitar Tewas Setelah Masuk ke Lumpur
- PPATK Apresiasi Kinerja Pemerintah dan Polri dalam Penindakan Judi Online