354 WNI Antre Dipulangkan dari Suriah
Sabtu, 19 Januari 2013 – 01:01 WIB

354 WNI Antre Dipulangkan dari Suriah
JAKARTA - Sebanyak 109 WNI dipulangkan ke Indonesia melalui Beirut, Libanon, Jumat (18/1). Pemulangan WNI dari Suriah ini merupakan yang ketiga kalinya di tahun 2013. Sebelumnya 123 WNI dipulangkan pada 5 Januari 2013 dan 70 WNI dipulangkan pekan lalu.
"WNI dari Suriah yang akan dipulangkan ini ditampung di KBRI Libanon sebelum diberangkatkan ke Indonesia," kata Direktur Informasi dan Media, P.L.E. Priatna dalam siaran pers yang diterima JPNN, Jumat (18/1).
Total WNI yang dipulangkan sejak awal bulan Januari hingga saat ini sudah 302 orang. Di antaranya termasuk 5 orang mahasiswa Indonesia yang sedang menempuh pendidikan S1 di Suriah.
"Hingga saat ini telah terdapat 57 WNI yang berkasnya telah selesai dan siap, namun KBRI Damaskus akan meningkatkan hingga akhir bulan Januari ini untuk dapat dipulangkan hingga 100 WNI lebih ke Indonesia, sehingga diperkirakan dalam bulan Januari 2013 dapat dipulangkan lebih dari 400 WNI, insya Allah," papar Priatna.
JAKARTA - Sebanyak 109 WNI dipulangkan ke Indonesia melalui Beirut, Libanon, Jumat (18/1). Pemulangan WNI dari Suriah ini merupakan yang ketiga kalinya
BERITA TERKAIT
- Rayakan Paskah, Presiden Kolombia Bicara soal Penderitaan Yesus & Rakyat Palestina
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza