3.548 Kasus Penyimpangan Anggaran
Jumat, 10 Desember 2010 – 02:59 WIB

3.548 Kasus Penyimpangan Anggaran
JAKARTA - Angka penyimpangan penggunaan anggaran di pusat dan daerah ternyata masih cukup tinggi. Berdasarkan data BPKP, di 2010 terdapat 3.548 kejadian penyimpangan penggunaan anggaran dengan nilai Rp1,35 triliun.
Dari jumlah tersebut yang telah ditindaklanjuti sebanyak 582 kejadian dengan nilai Rp 179 miliar, sehingga jumlah temuan yang belum ditindak lanjuti sebanyak 2.966 kejadian dengan nilai Rp 1,171 triliun.
Baca Juga:
"Ini merupakan tugas berat yang harus kita selesaikan bersama. Dengan temuan BPKP ini menunjukkan aparatur pemerintah kita masih banyak yang tidak bersih," kata Menteri Negara PAN&RB EE Mangindaan, Kamis (9/12).
Terhadap aparatur yang melakukan penyimpangan tersebut, terang Mangindaan, telah dijatuhi sanksi administrasi. Banyak pegawai yang menerima sanksi administrasi, tetapi ada juga yang banding ke Badan Pertimbangan Kepegawaian (BAPEK).
JAKARTA - Angka penyimpangan penggunaan anggaran di pusat dan daerah ternyata masih cukup tinggi. Berdasarkan data BPKP, di 2010 terdapat 3.548 kejadian
BERITA TERKAIT
- Sesuai Arahan Prabowo, Menhut Ajak Masyarakat Melestarikan Hutan
- Soal Kabar Hubungan PDIP-Jokowi Menghangat, Puan: Sudahi Hal yang Buat Kita Terpecah
- STPMD, ISKA & IPD Gelar Kuliah Umum Tentang Transformasi Desa Dalam Mewujudkan Kesejahteraan Rakyat
- Ahmad Luthfi Minta TNI-Polri Siaga Pakai Senjata Laras Panjang Saat Mudik Lebaran
- Omega-3 jadi Senjata Ampuh Lawan Kolesterol dan Risiko Penyakit Jantung
- Pelaku Usaha Ritel Optimistis Perekonomian Nasional Capai Target Pertumbuhan 8 Persen