36 Pengedar Ikut Musnahkan Narkoba
Kamis, 05 Juli 2012 – 13:37 WIB
JAKARTA - Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya memboyong 36 tersangka pengedar dan bandar narkoba untuk menyaksikan pemusnahan narkoba di area pemusnahan dan dokumen Angkasa Pura, Bandara Soekarno-Hatta, Kamis (5/7). Para tersangka itu tergabung dalam sindikat internasional. Mereka ada yang membawa shabu dari Cina dan Iran, ekstasi dari Belanda, heroin dan kokain dari Meksiko. Menurut Nugroho, mereka masuk ke Indonesia dengan berbagai cara. Salah satunya dengan masuk melalui Malaysia dan menyelundupkan narkoba lewat perbatasan Indonesia dan Malaysia.
Mereka adalah tersangka yang diringkus sepanjang bulan Mei dan Juni 2012. 10 orang tersangka adalah warga negara China, Singapura dan Thailand, sisanya adalah warga negara Indonesia. Para tersangka tersebut memakai pakaian tahanan berwarna oranye. Mereka menutup wajahnya untuk menghindari kamera awak media.
"Sesuai kebijakan Kapolri dan Kapolda kita memerangi dan memberantas narkoba, pertama dimulai dengan produsen, importir, bandar, dan pengedar. Mereka jadi prioritas karena mereka yang merusak generasi kita," ujar Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya, Kombes Pol Nugroho Aji.
Baca Juga:
JAKARTA - Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya memboyong 36 tersangka pengedar dan bandar narkoba untuk menyaksikan pemusnahan narkoba di
BERITA TERKAIT
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS