360 Siswa SMAN 8 Jakarta Ikuti Kegiatan Temu Ilmiah dan Sosial
jpnn.com, JAKARTA - Sekolah dengan segudang prestasi, SMAN 8 Jakarta (Smandel), kembali menggelar kegiatan penelitian dan pengabdian masyarakat yang bernama TeSIS atau Temu Ilmiah dan Sosial.
Peserta TeSIS akan merasakan suasana lain di desa, berbaur dengan penduduk, dan tinggal di rumah penduduk selama empat hari, mulai 1-4 Maret 2023.
Mayoritas siswa Kelas XI akan mengikuti TeSIS di Desa Karangbanjar dan Desa Karangreja, Kabupaten Purbalingga, Jawa Tengah, yaitu 335 siswa.
Kemudian 21 siswa akan melakukan TeSIS di Setu Babakan, Jagakarsa, Jakarta Selatan, dan 4 siswa melakukan TeSIS di sekitar lingkungan rumah.
Pemilihan tempat ini sesuai dengan keinginan siswa, sekolah memfasilitasi.
Kepala Sekolah SMAN 8 Jakarta Muchlis dalam sambutan pada upacara menjelang pelepasan siswa mengatakan, kita ingin membumikan tagline atau motto sekolah yang selama ini sudah sangat familiar yakni “Rajawali Emas: Cerdas, Tangguh, Peduli”.
“Dengan terjun langsung ke masyarakat sambil malakukan penelitian dan pengabdian, mereka akan merasakan denyut nadi kehidupan masyarakat ,” ujar Muchlis di Sasana Krida, Aula SMAN 8 Bukit Duri, Tebet, Jakarta Selatan, Senin pagi (27/2/2023).
Muchlis mengungkapkan TeSIS tahun 2023 ini yang ke-23 kali, tetapi selama dua tahun dilakukan online karena Pandemi Covid-19.
SMAN 8 Jakarta (Smandel) kembali menggelar kegiatan penelitian dan pengabdian masyarakat yang bernama TeSIS atau Temu Ilmiah dan Sosial.
- BNI, CIMB Niaga, & CIMB Niaga Finance Salurkan Bantuan kepada Siswa di NTT
- Pelindo Dorong Sekolah Ramah Lingkungan lewat Program Adiwiyata
- Pijar Sekolah Bantu Intansi Pendidikan Tingkatkan Kinerja
- Happy Hope Preschool Buka Pendaftaran Murid Baru, Banyak Keunggulannya
- Tinjau Program Sekolah Damai di SMAN 13 Semarang, Kepala BNPT Beri Pujian
- SNPMB 2025 Diluncurkan, Ada Ketentuan Baru yang Perlu Diketahui Siswa & Sekolah