38 Tewas, Ribuan Terisolir
Banjir Bandang Hantam Madina
Rabu, 16 September 2009 – 11:14 WIB
MEDAN- Musibah kembali menimpa tanah air bertepatan menjelang lebaran. Enam desa di Kecamatan Muara Batang Gadis, Kabupaten Mandailing Natal, Sumatera Utara, atau kira-kira 24 jam perjalanan dari Kota Medan dihantam banjir bandang, Selasa (15/9) sekitar pukul 02.00 WIB dinihari. Pemerintah Kabupaten Mandailing Natal sendiri baru mendapat laporan terjadinya bencana tersebut pada pukul 09.00 WIB. Hal ini karena tak ada akses komunikasi di lokasi bencana. Hingga tadi malam pukul 24.00 WIB, sebanyak 38 mayat sudah ditemukan dan masih masih diidentifikasi. Lokasi juga belum bisa dijangkau Tim SAR karena 2 jembatan melalui jalur darat putus. Sedangkan melalui jalur laut melalui Desa Singkuang, badai masih tinggi.
Enam desa yang terendam banjir adalah Rantau Panjang, Lubuk Kapondong I, Lubuk Kapondong II, Saleh Baru, Tabuyung, dan Manuncang. Keenam desa itu dihuni sekitar 2.200 kepala keluarga (KK). Satu desa lagi yakni Desa Trans Sikarakara.
Baca Juga:
Lokasi keenam desa yang berada di daerah pedalaman Mandailing Natal itu kini terisolir dan belum mendapatkan bantuan. Keenam desa itu berada di pegunungan, dekat Taman Nasional Batang Gadis. Jarak lokasi banjir dari Kota Medan menuju ibukota Madina, Panyabungan, selama 15 jam perjalanan. Dari Kota Panyabungan menuju Desa Tabuyung selama 7 jam. Desa Tabuyung merupakan desa terdekat yang memiliki akses jalan yang bisa dilalui kendaraan. Dari Desa Tabuyung ke lokasi banjir memakan 8 jam jalan kaki. Rute ke lokasi banjir adalah pengunungan dan sungai, tidak ada akses untuk kendaraan kecuali berjalan kaki.
Baca Juga:
MEDAN- Musibah kembali menimpa tanah air bertepatan menjelang lebaran. Enam desa di Kecamatan Muara Batang Gadis, Kabupaten Mandailing Natal, Sumatera
BERITA TERKAIT
- KPK Incar Pejabat BPK yang Terlibat di Kasus Korupsi Kemenhub
- PPPK Minta Regulasi Mutasi, Relokasi, dan TPP Rp 2 Juta, Berlebihankah?
- Santri Diajak Proaktif Melawan Judi Online Lewat Kampanye di Digital
- Gagal di Kasus Timah, Kejagung Jangan Cari Pengalihan Isu dengan Menumbalkan Polri
- DPP KNPI: Pemuda Mitra Strategis Pemerintah untuk Mewujudkan Swasembada Energi dan Pemanfaatan EBT
- Mensos Temukan 1 Keluarga Penyandang Disabilitas di Surabaya Tak Terima PKH