384 Warga Meninggal Karena Aids
Sabtu, 01 Desember 2012 – 13:01 WIB

384 Warga Meninggal Karena Aids
BATAM KOTA - Jumlah korban yang tertular HIV Aids setiap tahunnya cenderung meningkat. Dalam sepuluh tahun terakhir jumlah penderita HIV dan Aids sebanyak 3.293 orang. Sementara korban meninggal dunia di antaranya sudah mencapai 384 orang.
Hal tersebut diungkapkan Pieter Pureklolon, Kepala Sekretariat Komisi Penanggulangan Aids (KPA) Batam saat konfrensi pers di gedung bersama Pemko Batam, Jumat (30/11). Peningkatan penderita penyakit HIV Aids ini meningkat karena minimnya pengetahuan masyarakat tentang pengendalian, pencegahan dan penularan HIV Aids.
Baca Juga:
Pieter mengatakan dalam Tahun 1992 hingga 2008 jumlah yang terinfeksi HIV 1066 orang dan yang positif Aids 464 orang, di mana 177 0rang di antaranya meninggal dunia. Tahun 2009 yang terifeksi 273 orang dan yang positif aids 77 orang dan yang meninggal 36 orang. Sementara 2010 yang terinfeksi HIV sebanyak 317 orang dan yang positif aids 134 orang, 74 orang di antaranya meninggal dunia. Tahun 2011 yang terinfeksi 397 orang dan yang positif aids 151 orang dan yang meninggal dunia 59 orang.
Sementara tahun 2012 hingga bulan Oktober yang tertular HIV sudah mencapai 423 orang dan yang positif aids 254 orang dan yang sudah meninggal sudah mencapai 54 orang.
BATAM KOTA - Jumlah korban yang tertular HIV Aids setiap tahunnya cenderung meningkat. Dalam sepuluh tahun terakhir jumlah penderita HIV dan Aids
BERITA TERKAIT
- Pastikan Arus Mudik Lebaran Aman, Irjen Andi Rian Cek Kesiapan Tol Fungsional Banyuasin
- BI Banten Menyiapkan Rp 2,7 T untuk Penukaran Uang Baru Selama Ramadan-Idulfitri
- Banjir di Jalan Nelayan Rumbai Kian Parah, Warga Minta Pemerintah Memaksimalkan Bantuan
- Turun ke Lokasi Banjir, Walkot Pekanbaru Minta Warga Mewaspadai Buaya
- Jadi Komisaris Independen di BUMN, Aditya Mundur dari Jabatan Wali Kota Banjarbaru
- Perintah Dedi Mulyadi: Bongkar Hibisc Fantasy Puncak Bogor