4 Alasan Pria Memiringkan Kepala Saat Mencium Kekasihnya
Jumat, 06 Agustus 2021 – 10:17 WIB
jpnn.com, JAKARTA - BERCIUMAN merupakan salah satu momen intim yang mendekatkan Anda dan dia.
Namun pernahkah Anda bertanya, kenapa pasangan selalu memiringkan kepala saat mencium kekasih?
Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.
1. Sudah Merupakan Hal yang Alamiah
Sebagian besar manusia memiliki kecenderungan untuk bergerak ke arah kanan.
Saat di dalam rahim sekalipun, janin biasanya akan menggerakkannya kepalanya ke kanan, dan ketika sudah dewasa, kita akan terbiasa melakukan segalanya dengan memulainya dari kanan.
Meski mungkin untuk yang bertangan kidal, hal ini bisa berbeda.
2. Aksi Ini Terjadi di Bawah Sadar
Ada beberapa alasan kenapa pria saat berciuman memiringkan kepala seperti karena pengaruh aktivitas otak.
BERITA TERKAIT
- 2 Oknum Polisi Tutupi Pembunuhan Wanita di Karo, Sahroni: Ini Sangat Melenceng
- Hiii, Mayat Wanita Tanpa Kepala Ditemukan di Muara Baru
- Wanita di Pandeglang Jadi Pengedar Sabu-Sabu, Dikendalikan MR dari Lapas Cilegon
- Diduga Cemburu, Pria di Gresik Tega Menganiaya Kekasihnya, Lihat
- Wanita Ini Ikut Terjaring OTT KPK di Kalsel, Siapa Dia?
- Sunan Kalijaga Polisikan Ketum Parpol Terkait Penganiayaan terhadap Wanita