4 Dampak Obesitas Pada Kehamilan

jpnn.com - Obesitas pada ibu hamil biasanya diakibatkan oleh makan berlebih dan mengonsumsi makanan yang minim gizi. Obesitas bisa dialami ibu hamil terlalu sering mengonsumsi makanan tidak sehat dan tidak bernutrisi baik seperti makanan manis, makanan berlemak, dan makanan berminyak.
Meski hamil, tetapi bukan berarti porsi makan mesti dobel atau makan sebanyak-banyaknya.
Dampak obesitas pada kehamilan
Ada sejumlah komplikasi yang dapat terjadi pada ibu hamil dengan kegemukan berlebih, di antaranya adalah:
1. Diabetes gestasional dan preeklamsia
Diabetes gestasional adalah diabetes yang terjadi saat kehamilan. Ibu hamil yang obesitas berisiko empat kali lipat untuk mengalami diabetes gestasional dibandingkan ibu hamil dengan berat badan normal dan berlebih. Ibu hamil dengan diabetes gestasional juga memiliki risiko lebih tinggi untuk mengalami diabetes melitus di kemudian hari.
Preeklamsia adalah salah satu komplikasi kehamilan yang ditandai dengan meningkatnya tekanan darah. Ibu hamil yang obesitas juga memiliki risiko 50 persen lebih tinggi untuk mengalami preeklamsia dibandingkan ibu hamil dengan berat badan normal. Selain itu, ibu hamil yang obesitas memiliki risiko lebih tinggi terhadap kematian ibu.
2. Keguguran
Meski hamil, tetapi bukan berarti porsi makan mesti dobel atau makan sebanyak-banyaknya.
- 3 Bahaya Minum Kopi Instan Berlebihan, Tingkatkan Risiko Serangan Penyakit Ini
- 3 Makanan Pemicu Obesitas pada Anak
- Dari Obesitas Jadi Inspirasi, Ricky Cuaca Sukses Besarkan Ricu's Secret
- 4 Khasiat Jus Pare, Cegah Serangan Penyakit Mematikan Ini
- Berkontribusi Menekan Prevalensi Penyakit Kronis, Prodia Gelar Seminar Dokter Nasional
- Prevalensi Obesitas di Indonesia 23,4%, LIGHThouse Siap Bantu Klien Makin Sehat