4 Jembatan Timbang di Jatim Akan Beroperasi Lagi

4 Jembatan Timbang di Jatim Akan Beroperasi Lagi
Dirjen Perhubungan Darat Pudji Hartanto (tengah) meninjau UPPKB Tuban, Jawa Timur, Jumat (3/3). Foto Yessy Artada/jpnn.com

jpnn.com - jpnn.com - Dirjen Perhubungan Darat Pudji Hartanto meninjau UPPKB Tuban, Jawa Timur, Jumat (3/3).

Kedatangan Pudji disambut seluruh petugas Jembatan Timbang se-Jawa Timur dan Jawa Tengah.

Koordinator Unit Pelaksana Penimbangan Kendaraan Bermotor (UPPKB) Jawa Timur Eko S Budi menyatakan kesiapannya melaksanakan tugas di empat Jembatan Timbang yang akan segera dibuka kembali.

“Ada empat jembatan timbang yang akan dibuka kembali di wilayah Jawa Timur,” kata Eko memberikan penjelasan kepada Pudji.

Adapun empat UPPKB yang akan dioperasikan kembali adalah Widang, Widodaren, Wanarja, dan Sedaru yang berada di wilayah Jawa Timur.

Beberapa persiapan yang dilakukan kata Eko, baik dari segi mental maupun iman untuk menjalankan tugas.

“Kami siap secara SDM dan melaksanakan tugas sesuai aturan yang berlaku,” ucap Eko.

Selain itu, sarana prasarana serta IT juga sudah siap digunakan UPPKB di Jawa Timur.(chi/jpnn)

Dirjen Perhubungan Darat Pudji Hartanto meninjau UPPKB Tuban, Jawa Timur, Jumat (3/3).


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News