4 Khasiat Rutin Minum Air Kunyit Campur Lemon, Wanita Pasti Suka

4 Khasiat Rutin Minum Air Kunyit Campur Lemon, Wanita Pasti Suka
Ilustrasi kunyit. Foto: Laman MSN

jpnn.com, JAKARTA - KUNYIT merupakan rimpang yang memiliki warna oranye. Kunyit sering digunakan sebagai salah satu bahan masakan untuk berbagai hidangan gurih.

Namun selain sebagai bahan masakan, kunyit juga telah lama dikenal sebagai herbal populer yang berguna untuk mengatasi beberapa masalah kesehatan.

Di dalam kandungan kunyit terdapat sejumlah senyawa kimia kurkuminoid dan juga kurkumin yang mengandung antioksidan dan anti-radang.

Selain itu, kunyit juga bisa mencegah penyakit kardiovaskular serta membunuh sebagaian besar jenis sel-sel kanker.

Apabila ditambah dengan air lemon, maka akan menambah vitamin c yang bisa membantu tubuh memproduksi kolagen.

Untuk itu, berikut ini beberapa khasiat mengonsumsi kunyit campur lemon untuk kesehatan, seperti dilansir laman Genpi.co.

1. Mencegah batu ginjal

Tidak hanya dikenal dengan kandungannya yang luar biasa, air kunyit campur lemon juga mengandung asam sitrat yang diyakini bisa mencegah batu ginjal.

Konsumsi air kunyit campur lemon juga bisa mencegah dehidrasi yang menjadi penyebab umum terbentuknya batu ginjal.

Ada beberapa khasiat rutin minum air kunyit yang dicampur dengan lemon yang baik untuk kesehatan dan salah satunya adalah meredakan peradangan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News