4 Kontestan Bersaing di Babak Final Rising Star Indonesia Dangdut
jpnn.com, JAKARTA - Ajang pencarian bakat Rising Star Indonesia Dangdut (RSID) akhirnya memasuki babak grand final.
Sebanyak empat act alias kontestan tersisa untuk bersaing di babak puncak.
Mereka adalah Pauzal (Medan), Nayunda (Makassar), Rezki (Mamuju), dan Radika (Riau).
Meski bersaing ketat, para finalis Rising Star Indonesia Dangdut tetap saling memuji kualitas masing-masing.
“Semua act menurut Radika lawan yang sangat berat, namun yang paling menonjol adalah Nayunda. Ini merupakan tantangan sekaligus motivasi bagi Radika," kata Radika, Jumat (27/8).
Nayunda asal Makassar yang memiliki nilai tertinggi di semifinal sangat optimis menyabet gelar juara Rising Star Indonesia Dangdut.
Menurutnya, Rezki menjadi lawan terberatnya di babak grand final.
"Aku yakin mempunyai potensi yang sangat besar di industri musik dangdut dengan ciri khas aku sendiri yang tidak dimiliki orang lain," jelas Nayunda.
Pauzal dan Rezki juga mengungkap pujian serta siapa lawan terberat di Rising Star Indonesia Dangdut.
Ajang pencarian bakat Rising Star Indonesia Dangdut (RSID) akhirnya memasuki babak grand final.
- Eks Konjen RI di Karachi Dukung Fadli Zon Perjuangkan Dangdut jadi Warisan Dunia
- Jadwal Tayang Upin & Ipin, Kiko, Hingga Spongebob Squarepants
- Rilis Kepastian, Erlyn Suzan Alih Genre dari Dangdut ke Pop
- Nassar Hingga Elvy Sukaesih Beri Kejutan di Road To Kilau Raya 'Duel Dendang Legend'
- Malam Ini, Pertarungan Terakhir di Grand Final Kontes Swara Bintang 2024
- Malam Ini, Judika Hingga Iyeth Bustami Beri Kejutan di Road To Kilau Raya