4 Model Kepemimpinan Bagi Generasi Milenial Menurut Poernama Prijatna
jpnn.com, JAKARTA - Trainer profesional Poernama Prijatna membeberkan beberapa model kepemimpinan yang paling tepat bagi milenial yang kreatif, inovatif dan energik.
Beberapa studi menyebutkan model kepemimpinan itu adalah yang melibatkan beberapa dimensi, yakni intelektual, motivasional, personal, dan digital.
"Sederhananya, keempat dimensi tersebut adalah ciri yang diperlukan untuk menginsirasi para pengikut milenial," kata Poernama Prijatna dalam keterangan tertulisnya, Jumat (8/10).
Menurutnya kepemimpinan bukan tentang banyaknya umur atau pengalaman, akan tetapi tentang kesiapan.
"Kesiapan inilah yang membedakan kualitas seorang pemimpin dan yang lainnya. Karena kepemimpinan merupakan proses mempengaruhi orang lain untuk mencapai tujuan tertentu," ujarnya.
Berikut empat model kepemimpinan yang disukai milenial menurut penulis buku leadership TEAM IN YOU ini
1. Dimensi Intelektual
Pemimpin inspirasional dicirikan sebagai sosok yang berpengetahuan luas dan dapat mengkomunikasikan ide untuk dieksekusi pada tataran teknis.
Dalam menjalankan fungsinya, penting bagi para milenial untuk mendapatkan alasan kuat ketika mengenai apa yang mereka lakukan dan mengapa mereka perlu melakukan hal tersebut.
Poernama Prijatna membeberkan 4 model kepemimpinan yang tepat bagi generasi milenial.
- 59% Gen Z dan Milenial Gunakan Paylater untuk Atur Cash Flow
- Gen Z dan Milenial Punya Gaya Cicilan Berbeda, Ini Tips dari Insight Investments
- Wahono-Nurul Disebut sebagai Pasangan yang Komitmen Menyejahterakan Masyarakat Bojonegoro
- Survei LPMM Gen Z dan Milenial Pilih Rudy Mas'ud-Seno Aji di Pilgub Kaltim
- 44 Pemimpin Muda Asia Tenggara Berkumpul Dalam AYF 2024
- Tri Adhianto-Abdul Harris Bobihoe Elektabilitasnya Moncer di Kalangan Anak Muda