4 Nama Diusulkan ke Jokowi sebagai Pj Gubernur Papua Barat, Ada yang Dianggap Gugur
jpnn.com, JAKARTA - Majelis Rakyat Papua Barat (MRPB) mengusulkan empat nama sebagai penjabat Gubernur Papua Barat.
Ketua Pokja Adat MRPB Semuel Kambuaya mengatakan usulan tersebut telah disampaikan saat mereka bertemu dengan Presiden Jokowi dan Mendagri Tito Karnavian.
"MRPB mengusulkan empat nama calon penjabat Gubernur Papua Barat, yakni nomor urut pertama Agustinus Fatem, kedua Nataniel Mandacan, ketiga Paulus Waterpauw, dan keempat Dance Flassy," sebut Semuel Kambuaya, Minggu (8/5).
Namun, kata Semuel, satu nama dianggap gugur karena faktor sudah pensiun, yaitu Dance Flassy.
Dia mengatakan usulan tersebut merupakan aspirasi masyarakat asli Papua dan sebagai representasi lembaga orang asli Papua.
Hanya saja, keputusan siapa yang akan diangkat menjadi Pj Gubernur Papua Barat tetap ada di tangan presiden selaku pemegang hak prerogatif.
"Mari kita berdoa bersama sehingga dalam tahap ini akan ditunjuk orang terbaik yang akan memimpin Papua Barat beberapa tahun ke depan," ujarnya.
Masa jabatan Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan dan Wagub Mohammad Lakotani akan berakhir pada Mei 2022 ini.
MRPB mengusulkan empat nama calon Pj Gubernur Papua Barat ke Presiden Jokowi, siapa saja?
- Mendagri Tito Setuju Penyaluran Bansos Ditunda Selama Pilkada, Siap Terbitkan Surat Edaran
- Jokowi Seharusnya Tidak Memanfaatkan Prabowo Demi Kepentingan Politik Pribadi
- Prabowo dan Jokowi Bertemu di Surakarta, Lalu Makan ke Angkringan
- Akbar Yanuar
- Mengintip Spesifikasi Mobil Maung Garuda yang Ditumpangi Prabowo dan Jokowi, Sangar
- Presiden Prabowo Bawa Bobby Tinggal di Istana Negara, Lihat Tuh