4 Nelayan Indonesia Diselamatkan Kapal Australia Di Laut Timor

4 Nelayan Indonesia Diselamatkan Kapal Australia Di Laut Timor
4 Nelayan Indonesia Diselamatkan Kapal Australia Di Laut Timor

Gary mengatakan, staf medis dari HMAS Maitland datang dan terkejut dengan kondisi 4 nelayan Indonesia itu.

"Mereka lapar. Mereka tentu saja sedikit terkejut- delapan hari di laut dalam situasi itu. Kulit Anda berubah menjadi semacam zat sabun. Kaki mereka menderita," utaranya.

Pemilik kapal Exodus, Grant Barker, mengatakan, ia bangga atas tindakan yang dilakukan kapten dan kru kapal.

"Kami sebenarnya punya kru nelayan Indonesia di kapal, jadi mereka sudah pasti cukup senang bisa membantu rekan-rekan senegara mereka, seperti kami," sebutnya.

Ia menambahkan, mereka menaruh rasa hormat yang tinggi terhadap nelayan tradisional.

"Mereka tak memiliki satupun barang elektronik atau akses ke internet, atau cuaca. Mereka tak bisa melihat kondisi cuaca. Saya akan terkejut jika mereka bahkan punya barometer di atas kapal. Mereka mengambil resiko yang sangat besar. Mereka pelaut pemberani," jelasnya.

Gary juga memuji upaya kru Patroli Perbatasan Australia.

Nelayan yang diselamatkan diperkirakan dikirim kembali ke pelabuhan asal mereka yakni Kupang, Indonesia.


Empat nelayan Indonesia telah diselamatkan oleh sebuah kapal Australia setelah hanyut selama delapan hari di perairan internasional tanpa makanan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News