4 Pekerja Proyek Tertimpa Coran Seberat 2 Ton, Dua Orang Tewas
jpnn.com, JAKARTA - Dua orang tewas saat bekerja di sebuah proyek pembangunan salah satu universitas di Jalan Jalur Sutera Barat, Pinang, Kota Tangerang, Sabtu (19/3) siang.
Kepala Seksi Humas Polres Metro Tangerang Kota Kompol Abdul Rachim mengatakan kedua korban berinisial EA (21) dan JU (27).
Kejadian berawal saat kedua korban sedang memotong besi.
Tiba-tiba, tali besi crane yang membawa wadah berisi coran seberat dua ton putus.
"Jatuh menimpa dua pekerja yang sedang memotong besi. Seketika kedua korban meninggal dunia," kata Abdul dalam keterangan tertulis, Senin (21/3).
Abdul menambahkan wadah itu kemudian juga mengenai dua pekerja lainnya, WP (20) dan AM (27).
"Kondisi WP kini tengah kritis dan AM luka ringan di bagian pundak kiri," ujar Abdul.
Para korban langsung dibawa ke rumah sakit guna ditindaklanjuti. Adapun kedua korban yang tewas dipindahkan ke RSUD Kabupaten Tangerang guna menjalani visum et repertum. (cr1/jpnn)
Dua orang tewas saat bekerja di sebuah proyek pembangunan salah satu universitas.
Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Dean Pahrevi
- Yorrys Raweyai: DPD Akan Mengawal Proses Pembangunan PIK 2 Tangerang
- Pj Gubernur Jateng Meresmikan 8 Proyek di Purworejo
- Dilaporkan APDESI Tangerang, Said Didu Dikawal Masyarakat Penuhi Panggilan Polisi
- Pelaku Curanmor yang Menembak Satpam dan Polisi Akhirnya Didor, Tewas
- Teknologi Micro Tunneling Tawarkan Kenyamanan kepada Warga DKI Jakarta
- Pembunuh Wanita Terbungkus Kasur di Cikupa Tangerang Ternyata...