4 Perwira Polda Sulsel Ikut Seleksi Penyidik KPK
Kamis, 04 Oktober 2012 – 00:28 WIB

4 Perwira Polda Sulsel Ikut Seleksi Penyidik KPK
MAKASSAR -Sebanyak empat orang perwira menengah yang berada di jajaran Polda Sulsel mengikuti seleksi sebagai penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Jakarta. Mereka dikirim mengacu pada permintaan KPK.
"Mereka yang dikirim berdasarkan permintaan KPK ke polda-polda. Siapa saja yang berminat kami persilakan mendaftar dan (mengikuti) seleksi awal. Itu berdasarkan kriteria yang dibutuhkan," kata Kabag Pengendalian Personel Biro SDM Polda Sulsel, AKBP M Iftah di Makassar kepada Fajar (JPNN Group).
Baca Juga:
Keempat perwira menengah yang telah dinyatakan lulus berkas kemudian dikirim ke Jakarta untuk mengikut tahapan proses selanjutnya.
Empat perwira yang dimaksud yakni Wakasatreskrim Polrestabes Makassar, Kompol Anwar Hasan, Kapolsekta Rappocini, Kompol Ahmad Mariadi, penyidik Reskrim Polda Sulsel, Kompol M Darwis, dan Intel Polda Sulsel, Kompol Armin.
MAKASSAR -Sebanyak empat orang perwira menengah yang berada di jajaran Polda Sulsel mengikuti seleksi sebagai penyidik Komisi Pemberantasan
BERITA TERKAIT
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku