4 Pesan Presiden untuk Perdamaian di Gaza
![4 Pesan Presiden untuk Perdamaian di Gaza](https://cloud.jpnn.com/photo/image_not_found.jpg)
jpnn.com - JAKARTA - Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tak henti-hentinya menyerukan perdamaian untuk konflik di wilayah Gaza, Palestina. Saat peringatan Nuzulul Qur'an di Istana Negara, Rabu malam, (16/7), Presiden kembali meminta semua pihak mengusahakan hal tersebut.
Menurutnya ada empat langkah menuju perdamaian dan keamanan di Jalur Gaza. "Hal pertama, aksi militer Israel harus segera dihentikan," ujar Presiden.
Berikutnya, sambung Presiden, gencatan senjata harus segera dicapai dengan pengawasan organisasi Persatuan Bangsa-bangsa (PBB). Ketiga, imbuh Presiden, aksi balas-membalas harus dicegah. "Dan keempat, bantuan kemanusiaan kepada korban aksi militer, harus segera diberikan," sambungnya.
Jika empat sasaran ini dapat dicapai, tutur Presiden, Indonesia ingin agar perundingan damai menuju terbentuknya Palestina sebagai negara yang merdeka dan berdaulat dapat segera dilanjutkan.
Presiden mengaku 4 sasarannya itu juga telah disampaikannya melalui pembicaraan telepon pada tanggal 11 Juli 2014 dengan Presiden Iran Hassan Rouhani. Hassan ditelepon dalam kapasitasnya sebagai Ketua Gerakan Non Blok.
"Alhamdulillah, Presiden Rouhani sangat setuju dengan posisi Indonesia menuju perdamaian dan keamanan di jalur Gaza," tandas Presiden. (flo/jpnn)
JAKARTA - Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tak henti-hentinya menyerukan perdamaian untuk konflik di wilayah Gaza, Palestina. Saat peringatan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Irjen Sandi: Kapolri Berkomitmen Jaga Muruah Institusi Dengan Terus Bebenah
- Eks Staf Ahli DPD yang Laporkan Senator RAA ke KPK Merasa Diintervensi
- Mahasiswi FKPU Asal Maluku Raih Hak Paten Kesehatan Kulit Safe Skin Edu
- Soal Efisiensi Anggaran DPR, Said PDIP Mengaku Sudah Berteriak dari Dahulu
- Benny Wullur Sebut Pengadilan Keliru Menyita Aset Milik Perusahaan Kliennya
- KPK, Kejagung, Polri Didemo Lagi, Desak Usut Tuntas Kasus Hasto