4 Terdakwa Korupsi PON Papua Disidang, Nama Calon Bupati Jayapura Disebut

Dalam sidang dakwaan tersebut, jaksa juga berulang kali menyebut nama YW. Bahkan, nama YW selalu dikaitkan dengan masing-masing terdakwa.
Kuasa hukum terdakwa TR alias Theodorus Rumbiak, Bernadus Wahyu Herman Wibowo juga tak menampik mengenai nama eks ketua I PB PON Papua itu disebut dalam dakwaan terhadap kliennya.
Menurutnya, nama itu disebut karena pembagian peran saat bertugas di PB PON Papua, yaitu YW sebagai atasan dan TR sebagai bawahan.
"Nama YW paling dominan, kalau tadi dibacakan utuh, itu bagiannya Pak Theodorus Rumbiak, saya hitung lebih dari lima kali. Jadi dalam konsep kejadian apa, disebut sebut bahwa beliau bersama dengan pak Theo, lebih dari lima kali. Khusus untuk klien kami, penyebutan YW lebih dari lima kali," kata Wibowo.
Dia menerangkan, YW dan terdakwa Theodorus Rumbiak memiliki keterkaitan l dan punya peran sebagai ketua dan bawahan.
Hal itu juga sebagaimana dalam struktur organisasi kepengurusan PB PON Papua.
"Jadi nanti kita lihat perannya seperti apa, sesuai dengan fakta persidagan," ujarnya.
Sidang ini sendiri akan dilanjutkan minggu depan dengan agenda pemeriksaan saksi.
Prabowo Subianto memberikan peringatan kepada para pejabat negara dan aparat pemerintah yang tidak mau mengikuti arah kebijakan pemerintahannya.
- Baru Menang Tender, Kontraktor Dimintai Rp 500 Juta, Alamak
- IAW Soroti Upaya Pelemahan Kejaksaan di Revisi KUHAP
- Kasus Suap Hakim Rp 60 Miliar, Ada Catatan Ini di Rumah Marcella Santoso
- Ditanya Pemanggilan La Nyalla, KPK: Tunggu Saja
- Ini Respons Bahlil soal Nasib Ridwan Kamil di KPK
- Geledah Rumah La Nyalla, KPK Temukan Bukti Apa?