400 Ribu Nama Dijual Rp 1 Juta
Senin, 18 Maret 2013 – 10:39 WIB
Selain bergantung pada isi database, tinggi rendahnya harga terkait dengan jumlah database. Jawa Pos mendapati harga termurah Rp 200 ribu. Namun, koran ini juga membeli paket komplet yang disediakan sebuah penjual di forum internet, harganya Rp 1 juta.
Soal isi dan jumlah data, memang jumlahnya ribuan. Si penjual menyebut jumlah database itu 400 ribu. Tetapi, kami belum menghitung jumlah pastinya.
"Ini koleksi saya yang paling lengkap dan ter-update. Beberapa kontak yang tidak bisa dihubungi sudah tersortir," ujar Mulyono, salah seorang penjual database di Surabaya. Meski yang diperjualbelikan termasuk barang privasi, Mulyono terang-terangan dalam bertransaksi.
Awalnya, koran ini menghubungi Mulyono via telepon yang dia pasang di sejumlah forum internet. Dengan dalih tak ingin dianggap tipu-tipu dan mengecewakan konsumennya, Mulyono memilih melakukan transaksi COD (cash on delivery) daripada mengirim via paket.
Data nama, nomor telepon, dan kemampuan daya beli seseorang ternyata bisa menjadi komoditas bisnis. Tak sedikit yang mengumpulkan data semacam itu
BERITA TERKAIT
- Polisi Ungkap Kasus TPPO di Palembang, Tiga Tersangka Ditangkap
- SPBU di Sleman Ini Curang, Merugikan Konsumen Rp 1,4 Miliar
- Begini Analisa Reza Indragiri Soal Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
- Kabagops Polres Solok Selatan Tembak Kasat Reskrim yang Usut Tambang Liar, IPW Bilang Begini
- Kompolnas Sebut Polda Sumbar Harus Ungkap Fakta Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
- Calon Bupati Biak Numfor Jadi Tersangka Pelecehan Seksual Sesama Jenis