420 Pegawai Outsourcing KPK Terima Bingkisan Lebaran
Rabu, 15 Agustus 2012 – 16:01 WIB
JAKARTA - Sebanyak 420 karyawan outsourcing yang bekerja di kantor Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), hari ini (15/8) menerima paket lebaran dari pimpinan KPK. Ketua Badan Pegawai KPK, Nanang Farid Syam, mengatakan bahwa penyerahan paket lebaran itu sudah menjadi tradisi di lingkungan pegawai KPK.
"Pembagian paket lebaran ini sudah menjadi kegiatan rutin yang selama ini dilakukan. Bukan dari APBN, jadi murni dari karyawan KPK," kata Nanang di KPK, Rabu (15/8).
Penyerahan bantuan paket lebaran secara simbolis dilakukan langsung oleh pimpinan KPK kepada delapan orang karyawan outsourcing. Hadir dalam penyerahan itu Ketua KPK, Abraham Samad, Wakil Ketua Bambang Widjojanto serta Penasehat KPK, Abdullah Hehamahua.
Sedangkan Abraham Samad mengatakan, kegiatan rutin tersebut sebagai perwujudan semangat berbagi dalam rangka Hari Raya Idul Fitri.. "Maksud dan tujuan setiap tahun sebagai bentuk manifestasi pegawai KPK, tentunya ingin berbagi kebahagiaan di dalam Hari Raya Idul Fitri," jelasnya.
JAKARTA - Sebanyak 420 karyawan outsourcing yang bekerja di kantor Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), hari ini (15/8) menerima paket lebaran
BERITA TERKAIT
- Kaltim Siap Jadi Garda Terdepan Kemajuan Bangsa Indonesia
- Pemkot Serang Perpanjang Pendaftaran PPPK Tahap Kedua
- DPRD DKI Minta PAM JAYA Prioritaskan Kepuasan Pelanggan
- Pemerintahan Prabowo Bangun 1 Juta Rumah Bareng Qatar, Bentuknya Rusun
- Awali 2025, Polda Riau Gelar Tasyakuran dan Santuni Anak Yatim
- Kasus Investasi Fiktif Ratusan Miliar, KPK Jebloskan Eks Dirut Taspen Kosasih ke Sel