422 CPNS Tinggal Menunggu NIP

“Jadi tergantung mereka (BPSDM) kapan mulai menyelenggarakan itu (latsar), karena itu sudah menjadi domain mereka,” sebutnya.
Sementara untuk NIP CPNS, hingga kini belum ada kepastian kapan akan keluar. Pihaknya telah berkoordinasi ke Kantor Regional (Kanreg) VIII Badan Kepegawaian Negara (BKN) Banjarmasin.
Jika NIP itu sudah keluar, maka akan dibuatkan Surat Keputusan (SK) Gubernur untuk penetapan CPNS. Selanjutnya baru diagendakan penyerahan SK kepada CPNS dan pengarahan dari Gubernur.
“Pastinya semua itu ditetapkan menggunakan SAPK (sistem aplikasi pelayanan kepegawaian). Jadi jika sudah diinput di sana (Kanreg), maka kita tinggal print saja di sini,” jelasnya.
Sementara BPSDM hingga tadi malam belum dapat dikonfirmasi terkait pelaksanaan latsar tersebut. (iwk/eza)
Para CPNS itu tinggal menunggu NIP tapi harus mengikuti pelatihan dasar agar bisa ditetapkan sebagai PNS.
Redaktur & Reporter : Soetomo
- Lantik 3.344 PPPK & 352 CPNS, Rudy Susmanto Pengin ASN Jadi Agen Perubahan
- Kepala BKN Desak Instansi Percepat Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024, Ingat Deadline
- Pesan Maesyal Rasyid ke 1.694 ASN CPNS & PPPK yang Baru Dilantik: Jaga Ucapan dan Perilaku
- 1.230 CPNS & PPPK Bakal Dilantik Langsung oleh Gubernur Muhidin
- 5 Berita Terpopuler: SPMT PPPK 2024 Lebih Cepat dari CPNS, tetapi Belum Ada Kabar Lanjutan, Dirjen Nunuk Angkat Bicara
- CPNS dan PPPK Jangan Merasa Aman Jadi ASN, Kepala BKN Beri Warning