43 Perguruan Tinggi Konflik Internal

jpnn.com - JAKARTA--Menteri Riset, Teknologi, dan Dikti (Menristek Dikti) Muhammad Nasir mengungkapkan, masih ada 43 perguruan tinggi (PT) yang statusnya tidak sehat.
Ini internal kampus itu masih terjadi konflik dengan yayasan. Itu sebabnya, Kemristek Dikti mendesak masalah tersebut harus segera ditangani.
"Masih banyaknya perguruan tinggi bermasalah, pangkal persoalannya adalah dosen. Dosen yang mengajar di atas 35 tahun sehingga tidak mendapat nomor induk dosen. Itu sebabnya mereka akan dibuat nomor induk dosen khusus," terang Nasir dalam refleksi akhir tahun Kemristek Dikti, di Jakarta, Senin (28/12).
Dia menyebutkan, status PT yang tidak sehat pada Mei 2014 sebanyak 576. Kemudian pada 29 September 2015, 243 PT dinonaktifkan. 23 November 2015 sebanyak 122 PT masuk pembinaan. 1 Desember 99 PT diberikan pembinaan/pendampingan.
"Nah yang tersisa ada 43 PT masih belum sehat. Karena itu saya sudah meminta masing-masing PT harus segera menyelesaikan konflik internalnya," tegasnya. (esy/jpnn)
JAKARTA--Menteri Riset, Teknologi, dan Dikti (Menristek Dikti) Muhammad Nasir mengungkapkan, masih ada 43 perguruan tinggi (PT) yang statusnya tidak
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Wamen Fauzan: Era Kolaborasi, Kampus Harus Bersinergi dengan Pemda
- Untar dan KSU Perkuat Kerja Sama Global Lewat Konferensi Dunia & Bertemu Presiden Taiwan
- Guru Sekolah Rakyat dari PNS & PPPK, Diusulkan Kepala Daerah
- Kemdiktisaintek Membuka Peluang Sarjana Kuliah S2 Setahun, Lanjut Doktoral
- Kemenkes di Guest Lecture U-Bakrie: Mahasiswa Harus Terlibat Aktif Dalam Kampanye Kesehatan Mental
- 43.502 Siswa Penerima Baru Terima KJP Plus Tahap I 2025