4.480 Pelamar CPNS Berebut 146 Formasi

Untuk petugas pengawas ujian, lanjut dia, akan melibatkan sebanyak 4 orang dalam setiap ruangan. Mereka merupakan perwakilan dari Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan (LPMP) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) sebanyak 2 orang, dan masing-masing 1 orang dari pegawai BKD Kutim dan guru sekolah yang secara khusus ditugaskan untuk melakukan pengawasan ujian CPNS.
"Pelaksanaan ujian nantinya, akan benar-benar diselengarakan secara transparansi dan akuntabilitas. Makanya, pengawasan akan benar-benar dibuat ketat. Meskipun kemungkinan untuk terjadi kecurangan sangat minim," aku Sudirman.
Sebagai informasi, tempat pelaksanaan ujian penerimaan CPNS, akan diselengarakan di tiga tempat, yakni di SD 001 Sangatta Utara, SMP Negeri 01 Sangatta Utara, dan SMA Negeri 01 Sangatta Utara. Untuk waktu ujian, akan dilaksanakan secara serentak berdasarkan jumlah ketersedian komputer dimasing-masing sekolah tersebut.
Total peserta yang akan mengikuti tahapan TKD berjumlah 4.480 orang pelamar. Sedang sesuai jatah yang diberikan pemerintah pusat untuk Pemkab Kutim yakni sebanyak 146 formasi. (*/drh)
SANGATTA - Sesuai jadwal Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Kutai Timur (Kutim) Senin (24/11) besok akan mulai melaksanakan Tes Kompensi Dasar
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kecelakaan Innova Hantam Pemotor yang Menyalip, 3 Orang Tewas
- Oknum Kades Tersangka Korupsi Dana Desa Ditahan, Bendahara Buron
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak